Dua Petugas Lapas Kelas I Surabaya Memasuki Purna Tugas, Pesan Kalapas Untuk Banyak Belajar dari Beliau

WhatsApp Image 2024 03 09 at 09.02.14

Sidoarjo – Lapas Kelas I Surabaya Kanwil Kemenkumham Jatim yang dipimpin oleh Jayanta pada hari ini, Jum’at (08/03/2024) dua pegawaianya memasuki purna tugas setelah mengabdi selama 37 tahun untuk Marina dan 35 tahun untuk Wito yang bertempat di Aula MD Arifin Lapas Kelas I Surabaya.

Kedua pegawai tersebut merupakan pegawai yang berdedikasi tinggi selama menjalani pengabdiannya menjadi seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) baik ketika Lapas Kelas I Surabaya masih dikenal dengan Penjara Kalisosok yang bertempat di daerah Surabaya maupun ketika sudah beroperasi di Kecamatan Porong Kabupaten Sidoarjo.

“Kedua petugas yang memasuki masa purna tugas hari ini menjadi pilar bagi seorang petugas Pemasyarakatan, dedikasi mereka patut kita apresiasi dan kita harus banyak belajar dari pengalaman yang telah mereka jalani selama ini” terang Jayanta.

Jayanta juga menyatakan bahwa mereka berdua telah memberikan kontribusi besar dalam menjaga keamanan, ketertiban dan memberikan pembinaan kepada warga binaan, seperti halnya Marina yang menjadi staf bimbingan kerja dan Wito yang menjadi petugas dapur, keduanya selalu disiplin maupun penuh tanggung jawab dalam melaksanakan tugas sehingga menjadi sosok pengayom dan bapak bagi warga binaan.

“Dua orang senior kita ini adalah orang hebat, karena dapat lulus sampai batas kedinasan yang ditentukan dengan keadaan sehat wal afiat tanpa terlibat suatu permasalahan” ujarnya.

Sedangkan itu kedua pegawai yang memasuki purna tugas menyampaikan rasa terima kasih dan permohonan maafnya selama berdinas di Lapas Kelas I Surabaya serta tak lupa keduanya juga mengingatkan kepada pegawai yang hadir untuk selalu mentaati peraturan yang ada dan selalu bersyukur atas rezeki yang didapat.

“Mudah-mudahan semua yang hadir disini bisa mengikuti jejak kami hingga purna tugas dan teruskan semangat pengabdian kami” ujar salah satu pegawai yang memasuki purna tugas.

Momen purna tugas disemarakkan dengan pemberian penghargaan oleh Kalapas Kelas I Surabaya dan diikuti ucapan selamat oleh seluruh pegawai.

“Selamat memasuki purna tugas dan berkumpul dengan keluarga, jaga kesehatan dan terus sambung silaturahmi dnegan kami yang ada disini” pungkas Jayanta.


logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I SURABAYA
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TIMUR

Jl. Pemasyarakatan No.1, Macan Mati, Kebonagung, Kec. Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61274
0851-7234-1155

Email Kehumasan

humaslatubaya1@gmail.com

Email Aduan
lapassurabaya@gmail.com

Hari ini37
Kemarin132
Minggu ini37
Bulan ini3059
Total 125210

20-05-2024